Iklan VIP

Selasa, 27 April 2021, 14:11 WIB
Last Updated 2021-06-17T16:06:56Z
BeritaJatimJemberTerkini

Bupati Hendy:Pembangunan Infrastuktur Seluruh Fasilitas Kesehatan Digarap Mulai Tahun Depan


Peduli Rakyat News | Jember,- Bupati Jember, Ir. H Hendy Siswanto menerima kunjungan dari manajemen RSD. dr. Soebandi,pada Senin (27/04/2021). Kunjungan kepada bupati tersebut, untuk memberikan paparan program kerja mereka. Dalam acara itu, bupati mencanangkan pembangunan infrastruktur fasilitas kesehatan (faskes) yang akan dimulainya pada tahun depan. 


Untuk pembangunan yang dimaksud berupa peningkatan gedung serta teknologi pada 3 Rumah Sakit Daerah serta 50 puskesmas. Bupati Hendy juga menjelaskan keinginannya agar Kabupaten Jember dikelilingi faskes milik pemerintah yang mumpuni dalam mengayomi masyarakat.



Bupati Hendy mengungkapkan, Kabupaten Jember harus punya rumah sakit yang hebat, seluruh penyakit dapat ditangani dengan maksimal di Jember, jadi tidak perlu lagi jauh-jauh ke Surabaya atau ke daerah lain. "Jadi cukup berobatnya di Jember saja,” jelasnya.


Bupati Hendy juga menyatakan, untuk RSD. dr. Soebandi akan meningkatkan gedungnya menjadi 10 lantai. Menurutnya, RSD. dr. Soebandi merupakan rumah sakit rujukan dari area tapal kuda yaitu Lumajang, Probolinggo, Bondowoso,Situbondo, dan Banyuwangi.



Dalam halnitu, Bupati Hendy akan mempersiapkan konsep design untuk pembangunan fisik, pengembangan SDM tenaga kesehatan serta teknologi yang terintegrasi untuk seluruh rumah sakit dan puskesmas yang sudah ada. 


“Karena potensi pasar untuk sektor kesehatan kita sangat luar biasa, Kabupaten Jember sendiri penduduknya sudah 2,6 juta jiwa, belum lagi dari daerah tetangga,” pungkasnya. (NR)