Iklan VIP

Minggu, 08 Maret 2020, 14:04 WIB
Last Updated 2020-03-08T07:04:32Z
Lumajang

Tidak Takut Corona, Warga RW XI RT 4 Kelurahan Jogotrunan Diajak Hidup Sehat

Peduli Rakyat News | Lumajang - Isu Virus Corona belakangan ini, membuat Warga RT 4 RW XI Giat lakukan kegiatan untuk bersama-sama
menggelorakan tidak takut terhadap Virus Corona, Minggu (8/3/2020) pagi.

Menurut Ketua RT 4 Mochammad Rifa,i menyampaikan bahwa dengan berolahraga disertai senam kesegaran tubuh dan Senam cuci tangan bisa lakukan pola hidup sehat. Beliau ingin mengajak warganya untuk hidup sehat dengan membiasakan olahraga, dan menjaga kebersihan diri sendiri maupun lingkungannya. Dengan upaya ini diharapkan kita dapat terhindar dari berbagai macam penyakit.

Selain itu, Rifa,i juga menghimbau agar warga tidak perlu panik dan takut terkait merebaknya informasi penyakit Virus Corona. “Melalui kegiatan Senam Sehat yang setiap hari minggu pagi ini, mari bersama-sama menepis rasa takut dan panik itu. Kita biasakan hidup sehat dan bersih agar terhindar dari berbagai penyakit,” tuturnya.

Ajakan tidak perlu takut dan panik terhadap penyakit virus corona juga disampaikan Ketua RW XI Kelurahan Jogotrunan Mokhamad Eko Santoso, bahwa hidup sehat dan membiasakan hidup bersih adalah kunci terhindar dari berbagai penyakit untuk itu Senam merupakan hal yang positif, Pak RW XI mencontohkan, Jika kita sedang sakit flu misalnya, segeralah periksa ke dokter juga gunakanlah masker agar tidak menular ke lainnya.

“Jangan memborong masker jika kondisi tubuh kita baik-baik saja. Sehingga tidak menimbulkan kepanikan di tengah masyarakat. Kepanikan harus kita lawan dengan tidak perlu takut. Melalui Senam Sehat, dan semoga kita semua diberi kesehatan,” pesan pak RW XI.

Kegiatan senam pagi setiap Minggu memang sudah dilakukan semua RT, tinggal bagaimana agar warga bisa berbondong bondong untuk hadir, mungkin biar menarik kapan kapan di buatkan hadiah kecil kecilan," tuturnya.

Salah satu warga Nunik yang biasanya berjualan ayam geprek, menyampaikan bahwa kegiatan senam ini sudah dilakukan sebelum ada virus Corona, karena senam pagi jelas memberikan nilai positif agar tubuh tetap segar serta sehat, harapannya warganya terhindar dari semua penyakit, apalagi sekarang ada virus Corona.

Beliau juga mengapresiasi kepada semua warga yang selalu hadir setiap Minggu pagi untuk lakukan kegiatan senam pagi, dan tentunya untuk ibu Ketua RT dan Ketua RT 4 RW XI Kelurahan Jogotrunan cukup kreatif mempunyai ide ide yang positif untuk kepentingan bersama.(Tim)