Iklan VIP

Redaksi
Selasa, 22 Oktober 2019, 10:13 WIB
Last Updated 2021-06-17T16:11:58Z
BeritaJatimPasuruan

Di Duga Ada Oknum Coreng Nama PT. APPROG JAYA, DPRD Pasuruan Langsung Turun Cek Kebenarannya

Ket.foto : H.Ruslan(kanan), Ivo Vientina (tengah cream), Taufik Hidayat, SH (tengah putih)

pedulirakyatnews.com | Pasuruan - Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Pasuruan, H. Ruslan, Turun Gunung Gelar Audiensi kepada PT. APPROG JAYA Cabang Pasuruan utuk mengecek kebenarannya, Senin (21/10/2019).

Audiensi di laksanakan PT. APPROG JAYA Cabang Pasuruan terletak di Jl. SMPN 1 Sumber Gareng Kec. Sukorejo Kab. Pasuruan yang di kepalai Taufik Hidayat, SH selaku Kepala Kantor Cabang Pasuruan.

Turut mendatangkan Ivo Vientina, Head Marketing PT. APPROG JAYA Gresik (Pusat) Yang di dampingi Fauzi, General Manager (GM) beserta beberapa bawahannya.

Hal ini di gelar di karenakan beredarnya berita di media sosial (group lowongan kerja pandaan) memakan korban rekrutmen pekerja yang sudah membayar juta'an rupiah kepada oknum makelar yang bernama inisial (H) Yang di janjikan bekerja di bawah naungan PT. Approg Jaya namu beberapa korban rekrutmen pekerja tersebut belum juga bekerja pada tanggal yang sudah di janjikan.

Ada puluhan korban rekrutmen pekerja di pasuruan, yang sudah di mintai uang oleh oknum makelar  yang mengatas namakan dari / bekerja sama dengan PT. Approg Jaya dan mereka memberi lamaran dan uangnya di Sidoarjo kepada oknum makelar tersebut.

" Saya di mintai uang Rp. 3.000.000 (tiga juta rupiah) mas, dan ayah saya membayar Rp. 2.100.000 (dua juta seratus ribu rupiah) sebagai tanda jadi (DP) dan sisanya di bayar kalau sudah masuk bekerja " Tutur Dhanie salah satu korban kepada media PRN.

Beberapa bukti kuwitansi sayur yang bermatrei dan foto oknum makelar tersebut di tunjukkan oleh dhanie

Melihat hal itu General Manager (GM) PT. APPROG Pusat akan bertindak tegas dan melaporkan oknum tersebut kepada polda Jatim.

" Menurut analisa kita memang seperti ada tanaman yang di tanamkan untuk merusak, supaya terjadi Misc sama perusahaan yang kita mitrai " Ungkap Fauzi kepada awak media.

" Kami tidak mempunyai cabang kecuali di pasuruan yang di kepalai Taufik Hidayat, SH dan cabang malang, dan itu di lengkapi dengan MOU dan legalitas yang jelas, dan sudah ada oknum yang menduplikat kop surat kami " Tutur Ivo Vientina

" Saya berpesan, bila mana di temukan lagi ada oknum menarik uang yang mengatas namakan PT. APPROG JAYA mohon untuk di teliti kembali, dan tanyakan legalitas beserta MOU nya, karna kami tidak pernah menarik biaya kepada calon pekerja kecuali pembelian atribut kerja setelah ia mulai bekerja " Imbuhnya

Kejadian ini di tanggapi serius oleh H. Ruslan dihadapan media dia berpesan

 " Kepada adik-adik yang mau bekerja, jangan langsung percaya kepada oknum yang meminta uang yang tujuannyah mengkambing hitamkan perusahaan yang amanah supaya terlihat tidak amanah " Ungkapnya. (Roy)